Hasil Survei Vote Institute Hanim Untuk Pilgubsu Bobby Nasution Unggul

 

 

MEDAN(Portibi DNP): Dari hasil survei yang melibatkan 1.800 responden di 33 Kabupaten/kota di Sumatera itu, ada setidaknya 21 tokoh yang menjadi objek wawancara siapa yang paling diinginkan untuk menjadi gubernur Sumut selanjutnya.

 

Maka nama yang populer dan paling diinginkan adalah Muhammad Bobby Afif Nasution yang saat ini masih menjabat Wali Kota Medan. Saat ini elektabilitas Bobby Nasution pun tertinggi dibandingkan nama-nama yang muncul digadang maju Pilgubsu.

 

Hal itu dijelaskan pengamat di Vote Institute Hanim, Selasa (28/5/2024).

 

Setidaknya ada beberapa poin yang membuat Bobby Nasution dipercaya mampu memimpin provinsi Sumatera Utara.

 

“Figur Bobby Nasution merupakan bakal calon gubernur yang memiliki popularitas dan elektabilitas yang paling tinggi diantara nama-nama yang sempat muncul ke publik. Angka popularitasnya mencapai 21,4%. Pertanyaan popularitas ini diajukan tanpa bantuan showcard, dalam artiian berdasarkan top of mind dari responden,” papar Hanim.

 

Elektabilitas Bobby Nasution bahkan berada pada angka yang lebih tinggi Per Mei 2024, nilainya mencapai 35,2%.

 

“Selama ini figur Bobby Nasution hanya dikaitkan dengan status sebagai menantu Jokowi. Hal ini tidak dipungkiri menjadi salah satu pertimbangan. Akan tetapi hasil survei menunjukkan bahwa hal yang paling diingat adalah figurnya sebagai Walikota Medan. Ada 27,5 persen yang mengingatnya sebagai Walikota Medan, dan ada 23,3 % yang mengaitkan figurnya dengan Jokowi. Akan tetapi, Bobby Nasution as person juga diingat sebagai figur yang tegas dan berwibawa, sudah terlihat kinerjanya, merakyat dan mau menerima aspirasi rakyat,” papar Hanim lagi.

 

Keterkaitan dengan Jokowi juga menjadikan eletabiltas Bobby Nasution tinggi. Sebab kedekatan dengan pusat membuat potensi pembangunan di Sumut akan lebih mulus.ril

Berita Terkait

Celoteh Si Bolo

Usai sudah Pilkada serentak mari kita bangun Sumut..
Bolo: Ayo kita dukung 

Lapor Pak  Kapoldasu, tambang ilegal disepanjang Sungai Batang Natal masih beroperasi..
Bolo: Sikat aja pak, Tentu kita dukung

Masih marak judi, aparat penegak hukum harus beraksi
Bolo: Jangan Pandang bulu pak, hajar.

 

 

Terkini

Paling Banyak Komentar