Mandailing Natal ( Portibi DNP ): Pada saat sekarang ini kondisi sarana transportasi umum di daerah Pantai Barat Mandailing Natal khususnya ruas jalan Muarasoma Kecamatan Batang Natal menuju Simpang
Gambir Kecamatan Lingga Bayu keadaannya sangat memperihatinkan, disamping kondisi badan jalan yang banyak lobang-lobang besar ada pula badan jalan tersebut yang longsor ke pinggir air Sungai Batang Natal.
Ketika Portibi DNP melakukan infestigasi di lapangan, disalah satu kedai kopi di Kelurahan Simpang gambir, beberapa orang tokoh masyarakat Kecamatan Lingga Bayu
mengutarakan keluhannya ke Portibi Dnp tentang sarana transportasi umum yang sangat memperihatinkan ini, Henri Lubis bersama Awal Balak Sirambut Putih, mengatakan bahwa, pada saat ini Pemerintah Propinsi Sum. Utara, melalui Instansi terkait sedang melakukan pekerjaan Pembangunan Bronjong penahan badan jalan agar tidak longsor ke Sungai Batang Na tal, dengan lokasi pekerjaan di Kelurahan Simpanggambir, berdasarkan data yg ada di Plank Proyek, disana dikatakan anggaran bangunan tersebut sebesar Rp.5.830.40 5.500,- dgn tgl kontrak 20 Agus 2024, masa kerja 120 hari kalender, dan Penyedia Jasa CV.GUNUNG KULABU.
Selanjutnya Awal Balak dan Hendri Lubis, mengatakan, kalau kita hitung dari tanggal kontrak 20 Agustus 2024, pada saat ini lama pekerjaan telah 84 hari kerja, dan bila dilihat kondisi kerja mereka, baru sekitar 35 persen.
Sangat diyakini pekerjaan ini tidak akan selesai tepat pada waktunya.
Pantauan Portibi DNP di lokasi pekerjaan, sangat diharapkan kepada Anggota DPRD Propinsi Suma tera Utara khususnya Komisi D, untuk mengkroscek pekerjaan tersebut, hal ini perlu di tindak lanjuti untuk pencepatan pekerjaan tersebut selesai secepatnya, karena sarana transportasi umum ini merupakan urat nadi perekonomian masyarakat wilayah Pantai Barat Kabupaten Mandailing Natal.NL