MADINA(Portibi DNP): Kabar duka kembali datang dari Tapus, Lingga Bayu Madina,
bekas tambang emas PT. M3 yang berada di kelurahan Tapus, Kecamatan Lingga Bayu, Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Sumut, kembali longsor dan menimbun pekerja tambang emas dengan mesin dong feng Kamis (19/1). Kedua korban tersebut adalah Darus (35 tahun) warga KM 3 Desa Simpang Durian dan Kating (29) warga Desa Bandar Limabung.
Berdasarkan informasi dari Bendahara Ampi Rayon Lingga Bayu Tika Arianti Lubis yang diterima melalui Whatsapp , kronologi kejadian bermula sekitar pukul 15.45 WIB.
Saat itu terjadi longsor diduga akibat pekerjaan tambang emas dengan mesin dongfeng.
Longsor itu di duga telahmenimbun kedua korban. Pencarian dan penggalian terus dilakukan oleh masyarakat.
Namun, sampai malam ini pukul 18.20 WIB belum ada tanda-tanda keberadaan keduanya.
Tika membenarkan kejadian tersebut. Dia mengatakan, masyarakat sudah bergotong royong mencari para korban dengan menggali di beberapa titik.
“ Dan menurut informasi Personel BPBD akan diturunkan ke lapangan untuk mendata apa yang dibutuhkan masyarakat,” katanya.MH