AMPI Sumut Salurkan Bantuan di 3 Lokasi dan Periksa Kesehatan Gratis Kepada Korban Banjir

MEDAN (Portibi DNP) : Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) Sumatera Utara (Sumut) menyalurkan bantuan untuk korban banjir, di tiga lokasi berbeda, Minggu (1/12/2024).

Penyerahan bantuan untuk para korban banjir tersebut dipimpin langsung Ketua DPD AMPI Sumut Dr dr. David Luther Lubis SPOG (K) didamping Sekretaris Gabriel Nainggolan, serta pengurus lainnya.

“Hari ini kita (AMPI Sumut) menyalurkan bantuan ke tiga lokasi terdampak banjir yang terjadi beberapa hari lalu, yakni di Kelurahan Aur dan Sei Mati, Kecamatan Medan Maimon, serta di Perumahan Villa Patumbak Permai di Desa Mariendal, Deli Serdang,” ungkap David.

Menurut David, bantuan yang diberikan kepada korban terdampak banjir berupa pembagian sembako seperti beras, gula pasir, minyak goreng, air mineral, vitamin dan obat-obatan.

Tidak hanya itu bersama AMPI
Rescue Corps (ARC) Sumut DPD AMPI Sumut juga menyediakan ARC dan Tenaga Kesehatan (Nakes) untuk melakukan pemeriksaan kesehatan gratis, serta mengedukasi masyarakat tentang pentingnya untuk mencuci tangan.

“Bantuan ini merupakan sumbangan dari kader-kader AMPI Sumut, sebagai bentuk kepedulian dan empati kita kepada korban terdampak banjir,” ucap David, seraya berharap bantuan tersebut dapat meringankan beban dari para korban.

David juga mengimbau masyarakat Kota Medan untuk bersama-sama bergotongroyong membantu warga yang terdampak bencana ini.

“Tak hanya memberikan bantuan berupa materil saja, tetapi bisa juga bergotongroyong membersihkan lumpur-lumpur di rumah-rumah yang terdampak banjir,” imbuhnya.P06

Berita Terkait

Celoteh Si Bolo

Usai sudah Pilkada serentak mari kita bangun Sumut..
Bolo: Ayo kita dukung 

Lapor Pak  Kapoldasu, tambang ilegal disepanjang Sungai Batang Natal masih beroperasi..
Bolo: Sikat aja pak, Tentu kita dukung

Masih marak judi, aparat penegak hukum harus beraksi
Bolo: Jangan Pandang bulu pak, hajar.

 

 

Terkini

  • Paling Banyak Komentar